Rabu, 20 Agustus 2008

Olimpiade Beijing adalah Asian Games



TERJADI di bulutangkis, semua medali Olimpiade Beijing adalah untuk orang Asia, Ini olimpiade tak ada bedanya sama Asian Games. Pemain-pemain Eropah sudah keok di jalan –bahkan jalan menuju semifinal. Di ganda putri, pemain Eropa yang tersisa adalah Emms Gail/ Donna Kelog dari Inggris Raya pada 16 besar. Ganda putra lumayan, ada Lars Paske/ Jonas Rasmussen (Denmark) di semifinal sebelum kalah sama perebut emas Markis Kido/ Hendra Setiawan (hurray they are from my country), dan apesnya waktu perebutan perunggu kalah sama wong Korea Lee Jaejin/ Hwang Jiman. Orang Eropah satu-satunya yang pernah mendapatkan emas bulutangkis olimpiade adalah Poul Erik Hoyer Larsen dari Denmark tahun 1996. Sebenarnya Denmark mengharapkan hal yang sama dari Peter Gade pada tahun 2004 dan 2008 ini. Hebatnya, mereka yang mengalahkan Peter Gade di perempat final adalah peraih emas. Taufik Hidayat melakukannya di tahun 2004, dan tahun ini Lin Dan begitu juga adanya. Cerita lainnya adalah apesnya si Lee Hyun Il di 2 (dua) olimpiade terakhir. Tahun 2004 gagal mendapatkan perunggu karena kalah dari Sony Dwi Kuncoro, dan tahun 2008 ini kalah sama Chen Jin sehingga harus puas duduk di peringkat empat. On the other hand, bulik Zhang Ning menjadi satu-satunya pemain yang sukses di 2 olimpiade terakhir karena dapat emas terus di tunggal putri. Padahal usia sudah 33 tahun, sudah menikah, dan sempat cuti satu setengah tahun. Kalau pembaca ingat tahun 1994 lalu, Zhang Ning inilah yang “membantu” Indonesia mendapatkan Uber yang ditunggu sejak tahun 1975. Apa yang bisa diperbuat gadis 17 tahun bernama Mia Audina di final piala Uber? Untungnya Zhang Ning nervous, gugup, ndredeg, dan tidak keluar potensi main badminton –nya, so menanglah tim Uber Indonesia 3-2. China dan Indonesia adalah dua negara yang tidak pernah absen dalam mendapatkan emas bulutangkis. Sedang Korea tahun 2000 pernah pulang dengan tangan hampa. Tahun ini Korea dapat satu emas lewat bocah 19 tahun Lee Yong Dae di ganda campuran yang berpasangan dengan Lee Hyo Jung. Mereka mengalahkan peringkat satu dunia Nova Widianto/ Lyliana Natsir. ENGLISH version at http://yuniandono.blogspot.com/2008/08/beijings-olympic-is-asian-games.html

Tidak ada komentar: